7 Kebiasaan ini Bisa Membuat Anda Sukses
detikcom |
1. Terorganisir & Bertanggung Jawab
Agar sukses berkarir, seorang wanita harus bisa terorganisir dalam menangani pekerjaan dan kehidupan rumah tangganya. Buatlah list untuk bisa memudahkan
Anda mengatur jadwal agar tidak ada hal penting yang terlupakan, seperti rapat dan sebagainya. Anda juga harus bisa berkomitmen dan bertanggung jawab pada list yang telah dibuat.
2. Bekerja dengan Pebisnis Profesional
Milikilah jaringan bisnis yang luas. Dengan begitu Anda dapat mengenal pebisnis lainnya sehingga membuat terjadinya transaksi bisnis yang menguntungkan bagi Anda dan partner bisnis Anda. Pebisnis profesional cenderung melakukan bisnis dengan seseorang yang telah mereka kenal dan percayai. Jadi, semakin banyak jaringan maka semakin banyak juga peluang bisnis dan pelajaran dari para profesional baik dalam bidang yang sama ataupun tidak.
3. Jadilah Orang yang Kreatif
Berpikirlah out of the box atau berbeda dari yang lainnya dalam hal kreativitas dan bisnis. Anda harus jujur pada diri sendiri dalam setiap situasi, maka segalanya menjadi mudah dan lancar.
4. Keuangan cerdas
Bijaklah dalam mengatur keuangan. Anda juga harus tahu bagaimana cara membelanjakan, menyimpan atau mengalokasikannya, baik untuk kehidupan rumah tangga atau bisnis. Bahkan jika Anda memiliki penasihat terpercaya, pastikan juga untuk ikut mengawasi keuangan Anda.
5. Jadilah Mentor untuk Diri Sendiri
Dalam aspek kehidupan ada yang datang dan pergi. Cobalah untuk bermurah hati pada diri sendiri. Tidak ada salahnya untuk menjadi mentor atau motivator untuk diri Anda, contohnya memiliki donasi tersendiri serta dukungan penuh untuk kegiatan atau tujuan hidup yang telah disukai dan dipilih.
6. Manjakan Diri Sendiri
Luangkan sedikit waktu setiap hari untuk memanjakan diri Anda, mislanya dengan pergi ke salon setelah bekerja atau hal lain yang dapat membuat Anda merasa lebih tenang dan santai. Waktu untuk diri sendiri sama pentingnya dengan waktu Anda dengan orang lain. Pertimbangkan pertemuan dengan orang lain yang dapat mengganggu waktu santai Anda.
7. Seimbang
Pertimbangkan apa yang paling penting dalam hidup Anda. Lalu buatlah list tentang hal-hal atau kegiatan yang Anda prioritaskan. Dan letakkan di bagian atas, kadang-kadang dalam hal ini dibutuhkan pemikiran sedikit perspektif yang jelas untuk mengetahui tujuan dan fokus dalam hidup.
(wolipop)
Super SEO Modification
By
Published: 2014-02-28T02:04:00-08:00
7 Kebiasaan ini Bisa Membuat Anda Sukses
0 komentar:
Posting Komentar